Smart Parenting, Mendidik Anak Berkarakter Unggul | Book Review


Nggak ada sekolahnya buat jadi orangtua, semua tergantung pada kita sendiri untuk bisa menjadi orang tua yang baik bagi anak-anak kita. Menyadari hal tersebut, pastinya kita ingin selalu belajar apa pun tentang bagaimana cara membesarkan dan mendidik mereka agar menjadi karakter yang sesuai dengan harapan.

Salah satu buku yang bisa kita jadikan panduan adalah "Smart Parenting. Mendidik Anak Berkarakter Unggul" yang ditulis oleh dr. Zulaehah Hidayati, MMRS, SHT dan diterbitkan oleh Penerbit Esensi.

Buku setebal 114 halaman ini diantaranya berisi pengalaman dari dr. Zulaehah sendiri mengenai bagaimana ia mengasuh anak-anaknya, apa saja kendalanya serta prosesnya menghadapi semua hal tersebut sehingga bagi saya buku ini terasa lebih nyata, lebih dekat, dan lebih doable.

"Rumahku adalah surgaku. Namun selama beberapa tahun, saya tidak mengerti bagaimana menjadikan rumah saya sendiri menjadi surga yang tenang, damai dan menyenangkan. Kala itu, setiap pulang bekerja seharian atau bahkan sehari-semalam, rasanya di rumah pengap dan memusingkan karena saya hampir selalu mendengar suara teriakan anak pertama saya yang lantas diikuti dengan tangisan anak kedua saya. Tidak hanya itu, pikiran saya bertambah kalut ketika mendengar keramaian karena jeritan asisten rumah tangga kami yang panik kala melihat anak kedua saya menangis lantaran dipukul, dicubit, atau dibenturkan oleh anak pertama saya"

Kutipan di atas adalah pendahuluan yang saya baca di buku tersebut, cukup mecengangkan ya? dan saya jadi penasaran apakah cerita di atas akan happy ending? bagaimana prosesnya? pasti berat kan? saya saja yang punya anak tergolong manis-manis kadang juga stress menghadapi beberapa hal, bagaimana dengan penulis?


Bab pertama buku ini dimulai dengan membawa pembaca untuk mengerti pengertian dari parenting secara luas, namun dalam buku ini parenting yang akan dibahas adalah tentang teknik-teknik dasar yang bermanfaat untuk menanamkan berbagai perilaku baik sekaligus menghilangkan berbagai perilaku yang kurang baik bahkan yang buruk.

Hmmm, to the point sekali menurut saya dan saya memang lebih memerlukan bagian ini karena jujur saja secara umum saya tidak merasa kesulitan soal parenting ini namun ada beberapa hal dari anak-anak yang ingin saya perbaiki lagi.

Pengasuhan anak versi buku ini juga dapat diterapkan oleh orang tua, guru, dan wali dalam upaya penanaman karakter pada anak sejak usia dini dan membangun ikatan yang kuat antar anak dengan orang dewasa di sekitarnya.

di bab ini penulis menyampaikan 8 teknik dasar PARENTING yaitu :
P    =  Pengasuhan anak
A    =  Anak adalah anugerah
R    =  Redam kemarahan
E    =  Empati mendengarkan
N    =  Notifikasi pembicaraan dan tindakan
T    =  Tanamkan energi positif
I     =  Ikuti dengan konsisten
NG = meNGadakan time out

Untuk penjelasan lebih lanjut mengenai tiap poin di atas, langsung saja baca di bukunya yaa... :)

Oke, kita berpindah ke bab 2, yaitu Langkah Perubahan Dengan Parenting. Bab ini berisi panduan dan dukungan bagi orang tua dalam mewujudkan perubahan diri yang positif. Perubahan diri yang positif sangat berpengaruh pada upaya orang tua dalam berlatih, mengaplikasikan, dan menerapkan teknik-teknik PARENTING yang ada di bab sebelumnya.

Salah satu bagian paling penting dalam bab ini menurut saya adalah bagaimana menganalisa masalah keluarga. Di mana kita harus menelaah masalah-masalah yang menghambat terbentuknya perubahan dalam diri anak, mulai dari faktor orang tua, anak, dan dari komponen pengasuhan lain.



Bab 3 dalam buku ini berisi kisah-kisah penerapan parenting dan bab 4 adalah tentang bagaimana membangun kekompakan suami istri.

Kelebihan buku ini menurut saya adalah 'compact'. Ada bagian yang mungkin bisa kita temukan di internet atau dari konsultasi dengan ahli, namun banyak yang sudah terangkum dalam buku ini hingga kita tak perlu membuang banyak waktu untuk searching dan browsing di mana sumbernya pun belum tentu bisa dipertanggungjawabkan. Apalagi penulis buku ini adalah orang yang memang kompeten di bidangnya sehingga isinya bisa dipertanggungjawabkan dan sesuai dengan situasi di Indonesia.

Gimana? jadi makin ingin baca buku ini nggak, sih? Yuk ah meluncur aja ke website Penerbit Esensi dan akun instagramnya @penerbit_esensi 

*****

0 comments