Kenalan sama LUNO, yuk ...
Pertama mendengar soal cryptocurrency terutama Bitcoin, saya langsung mengernyitkan dahi. Mahluk apa, sih, Bitcoin, dll, ini sampe banyak banget yang bahas di jagad maya?. Lalu mulailah saya mencari tahu, alhasil? tambah mengernyitkan dahi, hehehe..
Nah, makanya saat diundang LUNO untuk kenalan dengan aplikasinya termasuk ngobrolin soal Bitcoin dan Ethereum, saya pun langsung mengiyakan. Saya ingin tahu lebih jelas soal Bitcoin ini dari sumber yang terpercaya, yaitu luno.
Sekilas tentang Luno. Luno adalah perusahaan internasional yang terkenal di bidang aset digital dan memiliki pelanggan di 40 negara di dunia. Luno memiliki kantor pusat di London serta kantor regional di Singapura dan Cape Town. Saat ini tim luno berjumlah lebih dari 100 orang.
Lalu apa layanan Luno?. Produk dan layanan Luno menawarkan keamanan dan kemudahan bagi individu atau pun serta badan usaha untuk melakukan pembelian, penyimpanan, serta mempelajari aset digital seperti Bitcoin dan Ethereum.
Visi Luno adalah untuk merevolusi sistem keuangan dunia menjadi lebih baik, termasuk dengan memberikan edukasi-edukasi yang diperlukan, salah satunya adalah influencer class yang saya ikuti hari itu.
Merchandise dari Luno |
Okay, sekarang kita ngomongin soal Bitcoin. Mungkin pembaca banyak yang penasaran juga seperti saya soal cryptocurrency yang satu ini ...
Jadi, Bitcoin adalah salah satu bentuk cryptocurrency atau mata uang kripto. Cryptocurrency sendiri merupakan teknologi membuat mata uang digital menggunakan keamanan kriptografi yang membuatnya tidak bisa diduplikasi apalagi dipalsukan.
Menurut Vijay Ayyar, General Manager Luno, Bitcoin merupakan teknologi baru yang memungkinkan perpindahan dan pertukaran uang yang cepat, efisien, dengan biaya yang jauh lebih murah. Kini masyarakat punya kesempatan untuk berinvestasi pada teknologi itu sendiri, dimana sebelumnya investasi terhadap teknologi yang menjanjikan bukanlah hal yang mungkin.
Sama halnya dengan internet, Bitcoin tidak dapat dikontrol oleh satu orang, oleh perusahaan, bahkan oleh negara adidaya sekalipun. Kita tidak perlu was was bahwa situasi politik dan ekonomi di suatu negara bisa menjatuhkan atau menaikan nilai Bitcoin karena Bitcoin sepenuhnya dipengaruhi oleh kekuatan demand, buy and sell.
Intinya Bitcoin memiliki 3 hal penting yang membuat banyak orang tertarik untuk menjadikannya sebagai aset digital.
Pertama, Dengan Bitcoin kita bisa mengirim uang ke mana saja di seluruh dunia dengan mudah, murah, cepat, dan sederhana. Kedua, kita bisa menggunakan Bitcoin untuk berbelanja online dan offline. Bitcoin sudah diterima di berbagai merchant di seluruh dunia termasuk Microsoft, Tesla, Shopify, dan Zynga. Yang ketiga, Bitcoin menjadi investasi dan perdagangan dimana Bitcoin memiliki performa terbaik dalam beberapa tahun terakhir.
Vijay Ayyar, GM Luno. |
Claristy, Operations and Lead Grow Luno. |
Sejak kemunculannya tahun 2010 lalu, saat ini harga 1 bitcoin atau 1 BTC sudah mencapai angka 90 jutaan Rupiah.
Namun, ada info penting yang baru saya ketahui lewat acara ini, yaitu bahwa kita
bisa membeli di bawah satu Bitcoin, misalnya 0,00000001 BTC.
Nah, LUNO merupakan salah satu aplikasi di mana kita bisa bertransaksi Bitcoin dengan aman dan mudah. Luno juga punya fitur dimana kita bisa belajar lebih jauh tentang apa itu Bitcoin dan Ethereum.
Produk utama Luno adalah:
Luno Wallet - Tempat pembayaran, konversi, serta penyimpanan aset digital.
Luno Exchange - Platform perdagangan aset digital yang profesional.
Luno Entreprise - API terbuka, khusus investor berinstitusi, serta integrasi merchant.
Di Indonesia, aplikasi Luno memiliki 500-700 pengguna baru setiap harinya dan menariknya pengguna Luno Indonesia berjumlah 15 % dari pengguna global.
Peserta influencer class Luno. (photo courtesy of Imawan) |
Dari acara tersebut, saya makin mengerti soal Bitcoin dan kemudahan penggunaan aplikasi Luno. Menurut saya investasi Bitcoin merupakan hal yang sangat menarik dan menjanjikan namun beresiko tinggi. Jadi sebaiknya, jika ingin berinvestasi, gunakan uang yang 'bebas' maksudnya bukan untuk kebutuhan vital seperti tabungan untuk sekolah anak, uang persiapan menikah, dll.
Oh ya, regulasi tentang Bitcoin di tiap negara berbeda-beda, ya. Di Indonesia sendiri, Bitcoin belum diijinkan untuk dijadikan sebagai alat pembayaran resmi, namun sebagai investasi tidak masalah.
Oh ya, regulasi tentang Bitcoin di tiap negara berbeda-beda, ya. Di Indonesia sendiri, Bitcoin belum diijinkan untuk dijadikan sebagai alat pembayaran resmi, namun sebagai investasi tidak masalah.
Nah, semoga bermanfaat yaa, informasi ini.. Sampai ketemu di artikel selanjutnyaa..
*****
3 comments
nice info mbak zata, awalnya aku juga mikir "apaan sih bitcoin", teknologi makin canggih aja, sampe otakku nggak mampu mencerna teknologi baru hehehe
BalasHapusiyaa, makanya abis dari acara ini makin jelas deh :)
HapusBank2 masih kontroversi dgn bitcoin ini :). Kalo aku, yg aku pikirin cuma 1 sih, krn di negara lain bitcoin sudah bisa dijadikan alat pembayaran, takutnya, akan mempermudah para teroris utk menggunakan ini dlm melakukan transfer for terorism financing. Selama ini mereka dipersulit melakukan transaksi lwt bank, krn bank skr makin ketat dlm memperlakukan financial crime risk.srmua nasabah skr discreening banget, transaksinya dimonitor trus2an dan kalo mulai menyimpang dr risk profilenya, akan dipertanyakan. Itu udah rutin dilakuin skr. Makanya dgn adanya bitcoin, para penyalahgunaan sistem keuangan, mungkin beralih ke sana utk melakukan transaksi pembayaran.
BalasHapusEh. Tp ini cm dari 1 sisi ku yaa :D. Maklumlah, aku kerja di bagian operation yg mana financial crime risk itu udh jadi makanan sehari2 di bank. Harus fasih luar dalam :p.
Tapi semoga aja