5 Ide Hadiah Natal dan Tahun Baru di Bawah 100 Ribu
buat kamu-kamu yang belum sempat membeli hadiah Natal dan Tahun Baru untuk anak-anak dan keponakan, ada 5 ide hadiah Natal dan Tahun Baru yang harganya di bawah 100ribu, nih, dari ELC pula!.
Nggak percaya?, coba deh cek list di bawah ini..
Magnifying Glass Rp. 79.000
Anak atau keponakan suka mengeksplorasi alam sekitar?, berikan hadiah keren ini buat mereka. Dengan warna yang cerah dan ukuran yang sesuai untuk anak-anak, magnifying glass ini cocok untuk "play pretend" misalnya anak bungsu saya yang suka bermain detektif-detektifan, atau si kaka yang senang mengamati serangga yang ia temukan di rumah mau pun di luar rumah. Ini akan menjadi hadiah yang menarik dan ... murah ;p
Mouth Organ Rp. 99.000
Alat musik tiup dengan bentuk yang lucu dan warna yang cerah ini sangat cocok untuk anak-anak di atas umur 3 tahun. Cara memainkannya pun mudah dan menghasilkan suara yang indah.
Twistable Gel Crayons dari ELC Rp. 99.000 sekarang menjadi Rp. 49.500
Hampir semua anak suka menggambar dan mewarnai dan twistable gel crayons ini adalah salah satu pilihan aman untuk kado Natal dan Tahun Baru.
Soft Stuff Doh Tubs (isi 4 x 150gr) Rp. 99.000
Soft stuff doh tubs ini cocok untuk anak-anak yang berumur di atas 18 bulan. Dengan 4 buah doh berwarna-warni di dalam 4 kontainer ukuran 150 gr ini, anak-anak akan membentuk, menekan, meremas, dan melakukan aktivitas lainnya yang sangat baik untuk perkembangan motorik mereka. Mainan ini pastinya sangat cocok untuk last minute gift Anda :)
Magic Flute Rp. 99.000 tapi sekarang sedang diskon menjadi Rp. 79.200
Magic flute ini cocok untuk anak di atas umur 3 tahun. Dengan warnanya yang menarik, suara merdu yang dihasilkan serta mudah untuk dimainkan, ini merupakan hadiah Natal dan Tahun baru yang cocok untuk anak-anak dan keponakan kita.
***
6 comments
Mouth Organnya lucuk banget. Aku mauk :3
BalasHapusIni mainan edukatif semua,yah...
Gak harus mahal yah, yang penting anak suka dan happy :)
BalasHapusiya lucu ya @aprie...
BalasHapusiya @tian, meski pun nggak mahal tapi nggak mengurangi kesenangan anak2 :)
BalasHapusYang magnifying glass kayaknya bisa bikin anak-anak betah berlama-lama kalau di luar rumah :D
BalasHapus@keke naima : iyappp, bener banget :)
BalasHapus